Skip to main content

Sumber - Sumber Bisnis

Sumber foto : anakdagang

Halo semua apakar?? Dalam kesempatakan kali ini, saya akan memberitahu kalian, bagaimana cara menemukan ide bisnis. Tanpa kita sadari, ide bisnis itu ada di sekeliling kita. Oleh karena itu, langsung kita pelajari bersama. Berikut sumber-sumber ide bisnis :

1. Hobi
Bicara soal hobi, hobi merupakan sesuatu yang pastinya kita sukai. Misalkan kita memiliki hobi berolahraga. Nahh.. mungkin darisana bisa aja kita membuat kursus olahraga, seperti sepakbola, atau bulutangkis. Kita suka bermain musik, bisa kita membuka kursus les piano atau gitar. Bahkan bermain game sekalipun, kita bisa membuatnya menjadi suatu bisnis. Seperti joki menaikan rank atau menaikan level. Sangat banyak peluang bisnis dari hobi kita.

2. Jasa Yang Diperlukan
Saya pernah sesekali menerima pertanyaan "Co, kamu bisa bantu bikinin video untuk perayaan Natal ?" Kebetulan saya memang bisa mengoperasikan kamera, dan mengedit video. Hal seperti ini juga bisa kita jadikan suatu peluang bisnis. Selanjutnya tinggal kita kembangkan saja, dan terus melihat peluang lainnya, seperti mendokumentasikan acara pernikahan, memberi jasa foto prewedding, buku tahunan sekolah, dan masih banyak lagi. Semua itu merupakan peluang bisnis.

3. Masalah Orang Lain
Ada orang yang ingin memiliki barang dari luar negeri, tapi mungkin tidak bisa pergi kesana. Kebetulan kalian cukup sering bepergian keluar negeri. Dari sini ada peluang bisnis membuka jastip (jasa titip). Kita membelikan barang yang diperlukan, bisa kita naikan harganya 30% bahkan jika memungkinkan 50%.

4. Pengalaman Kerja
Banyak saya mendengar kisah inspiratif seseorang terutama yang membuat bisnis rumah makan. Kebanyakan dari mereka, berpernah bekerja di Restoran A selama beberapa tahun. Akhirnya mereka keluar setelah mengetahui informasi, bahan-bahan yang diperlukan, dan membuat usahanya sendiri. Dengan harga yang lebih murah, namun kualitas tidak jauh berbeda, ini bisa menjadi solusi bisnis yang baik.


Demikian yang dapat saya sampaikan mengenai sumber ide bisnis. Jika kita memperhatikan keadaan sekitar kita, sangat banyak ide-ide dan peluang-peluang yang dapat kita jadikan sebuah bisnis.

Berikut video yang saya buat mengenai sumber-sumber bisnis :



Semoga bermanfaat!

Comments

Popular posts from this blog

Pentingnya Pemasaran Dalam Usaha

Sumber Foto : Kembar.pro Menurut saya pribadi, ketika mendengar kata pemasaran, merupakan suatu hal yang pasti dilakukan oleh pengusaha, karena disanalah kita akan mempromosikan usaha kita, siapa target pembeli yang kita harapkan, dll. Saya membaca aspek dalam kewirausahaan usahaan disini . Dikatakan, aspek pemasaran dalam kewirausahaan adalah aspek-aspek yang harus kita perhatikan sebelum kita memulai sebuah usaha. Karena nantinya aspek pemasaran tersebut akan menjadi kunci keberhasilan kita dalam menjalankan sebuah usaha. Ada 4 aspek penting yang perlu kita perhatikan : 1. Segmentasi Pasar Pada umumnya, demografi, tingkat penghasilan, psikografis, dan kelas sosial menjadi dasar dalam melakukan segmentasi. Dengan melakukan segmentasi pasar, seseorang dapat meraih laba maksimum dan strategi pemasaran akan berjalan dengan lancar. 2. Analisa Pasar dan Peramalan Permintaan Analisa akan membuat aktivitas pemasaran semakin tepat sasaran. Kita juga dapat memahami sepe

Upaya Mall di Jakarta Mencegah Virus Corona

Sumber foto Sejak kasus virus corona bertambah menjadi 172 orang, beberapa mall di Jakarta melakukan beberapa tindakan demi mencegah penyebaran virus corona. Beberapa Mall di Jakarta menerapkan sistem keamanan melalui alat pengukur suhu. Setiap pengunjung harus diukur suhu tubuhnya terlebih dahulu oleh petugas. Apabila suhu tubuh mencapai 38°, maka tidak diperbolehkan masuk ke dalam mall. Tidak hanya alat pengukur suhu, beberapa mall juga sudah menyediakan hand sanitizer . Dengan harapan untuk mensterilkan tangan pengunjung. Tapi menurut salah satu petugas, upaya pencegahan tersebut tetap kurang efektif. "Menurut saya kalo memang orangnya kena, ya kena aja. Karna sakit mah udah ada yang ngatur, tinggal kitanya aja yang bisa jaga kebersihan apa enggak." David.T.S, Petugas Mall, Selasa (17/03/2020). BACA JUGA :  Dampak Virus Corona Terhadap Mall di Jakarta

3 Cara Mengembangkan Bisnis Saat Work From Home

Sumber foto : DJKN Kementrian Keuangan Jakarta (19/03/2020) - Untuk memutuskan rantai penyebaran virus corona, Presiden Joko Widodo menghimbau warga untuk bekerja dirumah. Hampir seluruh jenjang masyarakat mulai diam dan bekerja dari rumah. Hal ini menjadi tantangan yang cukup sulit bagi beberapa pengusaha. Mereka khawatir akan kestabilan usaha mereka dan takut mengalami kerugian. Sri Mulyani dalam acara CNBC Economy Outlook 2020 menyampaikan, "Pesan saya ke pengusaha, tetap jaga optimisme tanpa menghilangkan kewaspadaan." Namun kita perlu melihat bahwa teknologi hari ini sudah jauh berkembang. Artinya ini dapat memudahkan pengusaha untuk tetap bekerja dirumah. Berikut 3 cara yang dapat dilakukan pengusaha agar tetap dapat menjalankan usahanya dari rumah : 1. Terapkan Komunikasi Intens Dengan Pelanggan atau Klien Komunikasi merupakan kunci utama dalam usaha. Dimana dengan berkomunikasi kita mengetahui apa yang diperlukan pelanggan. Banyak software-software